Saturday, December 19, 2015

Soto Mie Bogor

Again.. Requested by hubby.. mintanya kemarin sebenarnya apa daya, malas ke pasar dan kehabisan daging di tukang sayur hiks.. Akhirnya macam belanja online, gw pun po daging sama tukang sayur :))) untuk hari ini, terwujudlah keinginan menyantap soto mie hehe. resep asli cabe digunakan supaya warnanya merah, kalo gw sengaja dibikin pedes sekalian, biar makin seger kata suami.
okelah bro!! jadi kalau mau tidak pedas pake cabe merahnya aja dibuang biji ya..
berhubung ga ada yang jual risol isi bihun di sini, jadi ya risolnya gw bikin sendiri juga (totalitas amat yak.. ;p).

Soto Mie Bogor

Bahan:
100 gr daging tetelan
300 gr daging + kikil
2 liter air
minyak untuk menumis
1 ruas jahe dikeprek
1 batang sereh dikeprek
2 daun salam
garam
gula sedikit

bumbu halus:
8 siung bawang merah
5 siung bawang putih
20 rawit merah
5 cabe merah
1 sdt merica
1 ruas kunyit
4 butir kemiri

pelengkap:
1 buah kentang ukuran sedang dipotong dadu (goreng)
tomat dipotong seukuran kentang
daun bawang dirajang halus
mie telur rebus
bawang goreng
emping goreng
jeruk purut/nipis/limo

cara membuat:
tumis bumbu halus dan bumbu lalu masukkan ke dalam panci berisi air, tetelan dan daging. jika pake kikil, rebus dulu kikil terpisah sampai empuk baru masukkan ke dalam rebusan daging dan bumbu. masak sampai daging empuk kasih garam dan gula. sisihkan

bahan membuat risol:
kulit risol:
125gr terigu
1 butir telur
garam
air

isian:
satu bungkus bihun kecil, rebus dan tiriskan
daun bawang dirajang halus
bumbu halus:
bawang merah
bawang putih
garam
merica

cara membuat:
kulit risol
aduk rata, bikin dadar tipis. sisihkan.

isian:
tumis bumbu halus, masukkan bihun dan daun bawang, garam dan merica.

kurang lebih jadi 10 risol ukuran besar

tata dimangkok pelengkapnya. kol, tomat, kentang, mie dan risol lalu tuang kuah. taburi daun bawang, bawang goreng dan emping. nikmati dengan perasan jeruk nipis. segaaaar....

eet smakelijk



No comments:

Post a Comment